Sabtu, 25 Agustus 2012

BODY TYPES : Which One Are You ?


Khusus untuk kaum Adam, Tipe Tubuh yang manakah Anda miliki ? Ectomorph, Mesomorph, Endomorph atau kombinasi ketiga tipe tersebut ?

Tentunya kita sudah mengenal lama dalam dunia bodybuilding bahwa jenis tubuh yang berbeda akan merespon secara berbeda pula dalam segi latihan fisik dan nutrisi. Sebagai hasilnya, ini sangat penting untuk untuk menyadari jenis tubuh anda sehingga anda dapat merancang program latihan yang sesuai.

Tipe ECTOMORPH
  • "Hard-gainer" yang defenitif
  • Struktur tubuh yang halus, lembut
  • Dada rata
  • Rapuh
  • Ramping
  • Berbahu kecil
  • Membutuhkan waktu lama untuk memperoleh massa otot
  • Kurus


Bentuk fisik dari tipe ectomorph adalah struktur tubuh mereka yang halus dan rapuh. Tulang mereka ringan, sendi mereka kecil dan massa otot yang sedikit. Proporsi ektremitas yang relatif panjang dan bahu mereka yang layu. Tipe ectomorp mencerminkan fisik yang linear. Lurus ke atas, dan lurus ke bawah, dan juga dapat terlihat lebih panjang dari ukuran sebenarnya yang diakibatkan oleh ukuran tungkai serta kekurangan massa otot padanya. Tipe ectomorph secara alami dikatakan tidak terlalu kuat dan harus bekerja keras demi mendapatkan otot yang maksimal.

Sifat lain dari tipe Ectomorph, dapat memiliki jari-jari yang panjang, jari kaki dan leher yang panjang. Dapat diibaratkan dengan sebuah pensil. Fitur wajah yang tajam, dan bentuk wajah segitiga. Rahang bawah agak surut. Kulit cenderung mudah terbakar. Tipe ectomorph ini dapat menderita gangguan suhu yang ekstrim. Karena daerah tubuh yang luas dalam kaitannya dengan massa otot, ectomorph dapat menderita akibat panas yan berlebihan, dan karena kadar lemak tubuh rendah, ectomorph dapat menderita dingin yang berlebihan pula. Tipe ini kadang-kadang sulit untuk berdiam diri, selalu saja bergerak kemana-mana.

Latihan yang sesuai untuk tipe ini adalah program pembentukan otot. Latihan beban sangat dianjurkan untuk orang tipe ini. Dan tidak dianjurkan untuk latihan cardio, karena itu akan lebih mengurangi massa lemaknya. Perbandingan antara beban dan cardio 2 : 1. Bahkan bisa 3 : 1.



Tipe MESOMORPH

  • Tubuh atletis
  • Struktur tubuh yang padat
  • Berbentuk rectangular-shape
  • Massa otot yang padat
  • Tubuh berotot
  • Postur tubuh yang ideal
  • Mudah memperoleh massa otot
  • Lebih mudah memperoleh lemak daripada ectomorph
  • Struktur kulit yang tebal
Bentuk fisik dari tipe mesomorph adalah bentuk yang paling ideal. Mereka memiliki massa otot yang bagus dan tulang yang besar. Bagian atas tubuh yang lebar dan semakin mengecil ke daerah yang relatif sempit. Otot-otot dan tulang kepala dan wajah menonjol dengan bagus. Memiliki fitur wajah yang jelas, seperti tulang pipi dan rahang yang berat dan meng-kotak. Bentuk wajah panjang dan luas, dan menyerupai bentuk kubus. Ekstrmitas atas dan bawah berkembang dengan bak, bahkan di sela-sela tulang jari yang berotot.

Sifat lain dari tipe mesomorph ini adalah struktur kulit mereka yang tebal dan dapat mempertahankan warna kulit mereka yang alami. Mereka termasuk orang yang gampang menurunkan berat badan tapi gampang juga menaikkan berat badan. Mereka gampang memperoleh massa otot, tapi gampang juga untuk memperoleh massa lemak. Tipe mesomorph ini harus konsisten terhadap tubuh mereka.

Jenis latihan yang pas untuk tipe mesomorph ini adalah latihan beban dan cardio yang proporsinya sama agar dapat tetap menjaga bentuk tubuh atletisnya. Perbandingan beban dan latihan cardio 1 : 1.

Tipe ENDOMORPH
  • Struktur tubuh yang lembek
  • Massa otot yang kurang optimal
  • Bentuk fisik yang bundar
  • Sangat sulit menurunkan berat badan
  • Cukup gampang memperoleh massa otot
Bentuk fisik dari tipe endomorph ini adalah bulat dan lembek. Fisiknya memperlihatkan bahwa sebagian besar dari massa tubuhnya ini terkonsentrasi di daerah perut. Ini bisa benar bisa juga tidak. Ekstremitas atas dan bawah mereka tampak lebih pendek dan lancip. Hal ini dapat memberikan mereka penampilan yang stalkiness. Tangan dan kaki mereka terlihat lebih kecil, sementara lengan atas dan paha mereka jauh terlihat lebih besar daripada lengan bawah dan betis mereka. Bentuk kepala mereka besar, dan wajah yang luas. Mereka juga memiliki pinggang yang tinggi.

Sementara untuk tipe endomorph, jenis latihan yang harus dioptimalkan adalah latihan cardio. Jogging, renang, bersepeda atau lari akan sangat efektif untuk menurunkan berat badan dan mengurangi massa lemak yang ada dalam tubuh. Perbandingan beban dan cardio 1 : 2 atau 1 : 3.

Semoga bermanfaat =))

Tidak ada komentar:

Posting Komentar